Mengenal Psikologi UGM

Universitas Gadjah Mada merupakan salah satu universitas tertua dan terbesar di Indonesia. Universitas ini terletak di Daerah Istimewa Yogyakarta. Puluhan fakultas ada dengan berbagai aspek ilmu kejuruan. Maka dari itu tidak heran jika siapapun menginginkan untuk menjadi bagian dari mahasiswa Universitas Gadjah Mada.

Salah satu fakultas yang ada di UGM adalah Fakultas Psikologi. Psikologi sendiri adalah ilmu yang didalamnya mempelajari tentang perilaku yang terlihat maupun tidak terlihat, berdasarkan pada karakter yang timbul atau manifestasi dalam jiwa manusia.

Bukan berarti yang masuk dalam fakultas Psikologi mempunyai kemampuan khusus bisa membaca pikiran orang. Fakultas Psikologi UGM sendiri telah lama didirikan yaitu sejak tahun 1965 dan merupakan fakultas psikologi pertama di Indonesia. Oleh karena itulah kualitasnya tidak diragukan lagi.

Karena merupakan fakultas favorit, untuk bisa lolos masuk harus melalui jalan yang panjang. Baik dengan jalur reguler maupun Internasional. Oleh karena itu persaingan akan semakin ketat mengingat jalur internasional menerima mahasiswa dari berbagai negara.

Untuk bisa lolos IUP Psikologi UGM maka harus dengan usaha yang ekstra seperti mengikuti bimbel IUP Psikologi UGM atau dengan belajar secara otodidak. Walaupun otodidik akan tetapi harus tetap berlatih soal dan belajar secara maksimal. Setiap tahun, fakultas ini memiliki kuota sebanyak 200 orang untuk program sarjana S1.

pxhere.com

Kajian Psikologi UGM

Mahasiswa dengan program studi psikologi harus mampu memiliki keunggulan dalam aspek psikologi dasar dan teknik pengamatan objektif. Hal tersebut dimaksudkan untuk bisa menafsirkan serta menganalisis baik dari perilaku manusia itu sendiri. Dengan begitu akan lebih mudah untuk menyimpulkan hasil yang berkaitan dengan aspek psikologis.

Seperti masalah sosial agama, politik, ekonomi, kepekaan pelayanan psikologi yang akan berpengaruh terhadap kejiwaan manusia. Semua itu dikaji dengan pemeriksaan secara ilmiah dan profesional.

Mata Kuliah Psikologi Lintas Disiplin UGM

Selain mata kuliah wajib, fakultas ini juga menawarkan beberapa mata kuliah tambahan yang bisa diambil oleh mahasiswa baik dari jurusan psikologi asli mapun dari fakultas lain. Diantaranya adalah sebagai berikut:

Psikologi Budaya.

Ada 3 aliran utama yang diutarakan oleh MK yaitu psikologi budaya, lintas budaya dan indijenus. Akan tetapi fokus pada fakultas ini adalah pada psikologi budaya. Psikologi ini memiliki hubungan antara kepekaan individu dengan budaya mapun budaya dengan dinamika psikologi individu.

pxhere.com

Psikologi Agama dan Spiritualitas

Mata kuliah psikologi ini melihat dari kepribadian individu baik yang terlihat ataupun yang tidak terlihat. Dengan begitu, psikologi ini akan lebih mengamati pada perilaku religius individu, baik bedasarkan kultur maupun personal.

Psikologi Seni

Fokus mata kuliah ini adalah analisis psikologi berdasarkan seni dan budaya. Prinsip-prinsip psikologi dalam sebuah seni akan mencerminkan diri seseorang, hal tersebut dilihat dari tingkat pengalaman dan estetika secara subjektif terhadap sebuah karya.

Psikologi Inovasi dan Kewirausahaan

Inovasi menjadi salah salah satu indikator penting dalam dunia usaha. Psikologi ini akan tepat mengingat semakin berkembangnya dunia usaha dan juga kewirausahaan. Dengan begitu, mahasiswa yang mengikuti kuliah ini akan lebih memahami terkait analisis SWOT terutama pada dunia bisnis.

Psikologi Gender

Kuliah ini memberikan penjelasan tentang Gender mulai dari sikap dan kepribadiannya. Dengan begitu, tidak mudah terpengaruh dengan isu yang beredar di masyarakat. Pembagian kerja antara laki-laki dan perempuan menjadi sesuatu yang tidak dihindari lagi. Mengingat itu adalah sesuatu yang lazim sebagai persamaan gender.

pxhere.com

Pesikologi Hukum

Mata kuliah ini akan lebih menekankan pada pemahaman tentang hukum yang berkaitan dengan prinsip-prinsip psikologi. Dengan begitu, akan memahami evektivitas hukum serta keadilan yang sesungguhnya.

Psikologi Perkawinan dan Keluarga

Peran keluarga sangat penting. Dengan mata kuliah ini akan lebih menekankan peran keluarga sebagai pembentuk kepribadian anak dan semua anggota keluarga.

Psikologi Kebencanaan dan Krisis

Psikologi yang satu ini akan lebih fokus pada tanggapan sebelum atau sesudah terjadi bencana. Dengan begitu, kejadian yang menimpa tidak menjadi trauma yang berkepanjangan. Selain pada kebencanaan juga pada situasi-situasi yang menurut pribadi itu adalah darurat.

Psikologi Internet

Kemajuan teknologi memberikan dampak yang berarti bagi para pengguna internet. Sehingga perlu pemahaman dan standar penggunaan yang tepat. Perubahan yang terjadi dalam diri manusia milenial akan tampak dari berbagai aspek. Mulai dari diri sendiri maupun lingkungan sekitar. Dengan begitu, harus tetap memperhatikan sisi positif dan negatif penggunaan internet.

Itulah beberapa ulasan mengenai fakultas Psikologi UGM. Dan untuk bisa  menjadi bagian darinya, perlu belajar dan kemampuan ekstra. Untuk kesiapan baik jalur reguler maupun internasional bisa dengan mengikuti les atau bimbel SBMPTN maupun bimbel IUP Psikologi UGM. Dengan begitu, segala sesuatu akan lebih berjalan lancar, tidak lupa dengan tingkat percaya diri yang tinggi.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *