Sejarah Kerajaan Ternate dan Tidore, Mutiara Islam dari Timur

Pengaruh penyebaran agama islam sampai ke bagian timur Indonesia. Terbukti dari ditorehkannya sejarah kerajaan Ternate dan Tidore. Dua kerajaan besar tersebut berada ke dalam jajaran kesultanan islam tertua yang ada di Nusantara. Yuk simak ulasan sejarah dua kesultanan besar ini.

Menelisik Sejarah Kerajaan Ternate

Kerajaan Ternate juga bisa disebut Kerajaan Gapi. Kerajaan yang berdiri di kawasan Maluku ini didirikan pada tahun 1257 oleh Raja Baab Mashur Malamo. Simak sejumlah fakta menariknya berikut ini.

  • Islam dipeluk total oleh masyarakat Ternate pada awal abad 15 Masehi. Penerapan syariat islam pun diberlakukan oelh raja kala itu yaitu Sultan Zainal Abidin.
  • Masa pemerintahan Sultan Bayanullah yaitu tahun 1500 sampai 1521, kerajaan satu ini semakin pesat kemajuannya.
  • Pembuatan perahu dan senjata dimiliki masyarakat Ternate atas ilmu dari saudagar Arab.
  • Masa kejayaan Ternate pun mulai runtuh semenjak Portugis menjejakkan kakinya pada tahun 1512.
  • Politik adu domba pun menjadikan wilayah Ternate dihantam perang saudara, yang pada akhirnya menjadi awal kemunduran kesultanan besar ini.

Menelisik Sejarah Kerajaan Tidore

Selain Ternate, ada pula kerajaan Tidore yang menarik dibahas. Kesultanan satu ini berada di kawasan Maluku Utara. Kejayaannya hampir sama seperti Ternate, yaitu di masa abad 16 sampai 18 Masehi. Simak ulasan sejarahnya berikut ini.

  • Raja pertama Tidore adalah Muhammad Naqil. Beliau naik tahta pada awal 1081 Masehi.
  • Perkembangan islam cukup pesat, terbukti pada akhir abad ke-14, agama islam resmi menjadi agama resmi.
  • Syekh Mansur yang merupakan ulama dari Arab berhasil mengislamkan Raja Tidore ke-11, yaitu Sultan Djamaluddin.
  • Kejayaan Tidore berpegang pada tanaman rempah-rempah yang dihasilkannya.
  • Sayangnya hal ini juga menjadi lahan basah yang diincar para penjajah sehingga menjadi cikal bakal kemunduran kerajaan satu ini.
  • Kemunduran Kerajaan Tidore didasari atas politik adu domba oleh Portugis.

Demikianlah ulasan mengenai sejarah kerajaan Ternate dan Tidore, salah satu wujud berkembangnya agama islam di tanah Maluku. Tentunya kejayaannya akan selalu melekat di hati masyarakat dan bisa dirasakan hingga saat ini. Penjelasan lengkap mengenai kerajaan Ternate dan Tidore bisa dilihat di https://hasana.id/.