Tips Bikin Kolak Kacang Hijau Legit Empuk

Kolak kacang hijau merupakan makanan yang lezat plus kaya nutrisi yang disukai banyak orang. Namun sering kali masih ada kacang hijau yang tidak diolah dengan sempurna sehingga masih keras. Di bawah ini akan diulas tips agar kolak kacang hijau legit dan empuk.

Tips Bikin Kolak Kacang Hijau Legit Empuk

Rendam dan rebus kacang hijau

Agar kolak kacang hijau legit dan empuk, Anda harus merendamnya terlebih dahulu. Rendam kacang hijau semalam penuh dan singkirkan kacang hijau yang mengambang. Jika sudah kemudian rebus kacang hijau tersebut dengan air saja hingga merekah baru bisa ditambahkan bahan lainnya.

Tambahkan Aroma Alami

Agar kolak kacang hijau semakin legit dan empuk, Anda bisa menambahkan aroma alami. Aroma alami tersebut bisa berasal dari jahe yang juga bisa memberikan efek hangat pada tubuh. Jangan lupa, sebelum dimasukkan ke dalam rebusan kacang hijau, jahe harus dimemarkan terlebih dahulu agar mudah meresap.

Demikianlah tips agar kolak kacang hijau legit dan empuk yang bisa Anda pratikkan di rumah. Makanan ini cocok dijadikan menu sarapan karena mengandung nutrisi harian yang dibutuhkan tubuh.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *