Memancing merupakan suatu bentuk kegiatan yang dapat melatih kesabaran. Memacing ikan ini pun dapat menjadi hobi yang menyenangkan dan dapat dicoba untuk siapa saja baik segala usia, mulai dari tua hingga muda. Ketika memancing, tentu saja anda akan membutuhkan umpan yang berguna untuk mengangkap ikan. Kali ini akan diulas bagaimana cara untuk membuat racikan umpan ikan mas khusus buat anda yang doyan memancing.
Cara Meracik Umpan Untuk Ikan Mas
- Cara Meracik Umpan Untuk Ikan Mas
Pertama anda perlu meyiapkan 2 sendok makan tepung beras ketan dan 2 sendok makan tepung beras biasa. Setelah itu, siapkan santan, 1 potong keju, 1 sachet susu dancow putih dan 1 ons kroto. Kemudian anda bisa mencampur semua bahan kecuali santan, lalu tambahkan secukupnya agar tidak terlalu kental ataupun encer. Setelah itu masukkan adonan ke dalam plastik dan kukuslah selama 20 menit. Tunggulah hingga dingin, barulah anda bisa menggunakannya.
- Cara Meracik Umpan Untuk Ikan Mas Jitu
Untuk membuat racikan umpan ikan mas, anda perlu menyiapkan putih telur, sarden, 1 ons kroto, 1 santan kara kecil, 1 bungkus susu dancow dan 3 lembar daun pandan. Setelah itu anda bisa mencampur semua bahan, kecuali sarden dan aduklah hingga rata. Lalu anda bisa mengukusnya selama 15 menit dan setelah dingin campurkan sarden secara merata. Barulah anda bisa menggunakan umpan ini untuk menangkap ikan.
- Cara Meracik Umpan Untuk Ikan Mas Super
Anda memerlukan pelet ikan sebanyak 200-300 gram, pindang tongkol 2-3 iris, nissin crackers rasa keju 2-3 buah dan ½ ons kroto. Selanjutnya anda bisa merendam pindang tongkol dengan air panas selama 10 menit. Setelah itu anda bisa meniriskan dan buang bagian daging yang berwarna hitam. Lalu campurkan bahan hingga merata dan cocolkan kroto dengan umpan jka anda akan memancing.
- Cara Meracik Umpan Untuk Ikan Mas Harian
Cara ini bisa anda lakukan untuk membuat umpan ikan mas saat memancing. Pertama anda memerlukan 1 butir telur asin, biskuit rasa kelapa, 1 bungkus pelet dan air panas. Setelah itu, anda bisa menghaluskan biskuit kelapa secukupnya dan mencampurkannya dengan 1 butir telur asin. Kemudian berikan sedikit demi sedikit air panas hingga adonan menjadi kenyal, barulah anda bisa mencampurkannya dengan pelet dan menggunakannya untuk umpan ikan.
Penggunaan umpan yang tepat saat memancing ikan mas ini dapat membuat anda mendapatkan hasil tangkapan yang lebih banyak. Untuk itu anda pun harus meracik umpan dengan racikan yang tepat, sehingga ketika anda memancing akan mendapatkan hasil yang memuaskan dan akan memnimbulkan kesenangan tersendiri. Karenanya, hobi anda bisa tersalurkan dengan baik dan ketika dirumah anda bisa memasak ikan mas yang super lezat.